Suffolk - Orang tua mana yang tidak khawatir jika bayinya sakit? Namun terkadang karena berbagai sebab, deteksi pernyakit yang menerpa bayi terlambat dilakukan dan bisa berakibat fatal.
Nah, solusi masalah itu coba dihadirkan oleh Chris Ebejer, seorang penemu asal Suffolk, Inggris. Ia berhasil menciptakan Babyglow, sebuah pakaian bayi canggih yang dapat berubah warna secara otomatis jika temperatur bayi yang memakainya
melonjak.
Rahasia pakaian canggih itu adalah tinta khusus yang disematkan dalam bahan pakaian. Tinta ini berubah warna jika temperatur tubuh pemakai pakaian meningkat melebihi 37 derajat celcius.
"Panas memang tidak kelihatan. Pakaian ini mengubah hal itu dan membuat panas menjadi tampak," jelas Ebejer yang dilansir Bounty dan dikutip detikINET, Selasa (23/6/2009). Ebejer berharap baju bayi istimewa ini dapat memberi peringatan
dini pada orang tua jika buah hatinya kena penyakit serius seperti meningitis.
Penemuan ini rupanya menarik perhatian sebuah pabrik besar bernama Quality Workwear 4 U yang kemudian memasarkannya ke seluruh dunia. Kesepakatan antara Ebejer dengan pabrik tersebut bernilai cukup wah, yakni 12,5 juta Poundsterling.
Saat ini di mancanegara, pakaian Babyglow sudah dijual dalam beberapa pilihanwarna seperti merah jambu atau ungu. Warna awal tersebut bakal berubah menjadiputih jika temperatur tubuh bayi naik secara signifikan. ( fyk / wsh )
Waaaaaaaaawwww.... mantaff kali nie baju yak....kapan kira-kira bisa sampai indonesia...??? dan pastinya an4k`SinGKonG tidak sanggup untuk membelinya dah......
pasti mahal harganya lagian juga blom punya baby... sekarang apasaja bisa di kendalikan dengan mesin semuanya yak....ntar Dokter pada ga laku kali yah....huehehehe....
Sumber:DetikInet
Baju Bayi Canggih Bisa Deteksi Penyakit
an4k`SinGKonG, Rabu, Juni 24, 2009
Label:
News
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Si Baby krasan ndak ya pakai baju itu? Klo anakku si yang nggak krasan ortunya..., mslahnya mahaaaal..bro..mana tahan..